SAAT ini mungkin Anda berencana untuk bekerja sebagai freelancer atau kebetulan perusahaan Anda sedang membutuhkan tenaga Anda sebagai pekerja remote yang bisa menyelesaikan pekerjaan dirumah atau lokasi lainnya selain di kantor. Sebelum Anda memulai pekerjaan tersebut, disitat dari Karirpad, coba perhatikan lima tips berikut ini yang diharapkan bisa meningkatkan produktifitas Anda bekerja di rumah.
1. Ciptakan ruang kerja yang bersih
Idealnya adalah Anda memiliki ruang sendiri untuk bekerja ketika berada di rumah. Dengan demikian Anda akan lebih fokus dan tentunya dapat berkonsentrasi lebih menyelesaikan pekerjaan yang ada. Namun, jika saat ini Anda tidak memiliki ruangan yang cukup untuk privasi dan ruang kerja Anda, ruangan yang ada di rumah Anda juga bisa digunakan seperti dapur, ruang keluarga, tempat tidur dan lainnya. Yang pasti coba bersihkan terlebih dahulu ruangan tersebut agar Anda bisa lebih konsentrasi menyelesaikan pekerjaan yang ada.
2. Jauhkan ruang kerja Anda dari tempat bersantai
Jika pekerjaan freelance atau remote Anda mengharuskan Anda untuk menyelesaikan semua pekerjaan tepat waktu dan ketelitian, tentunya konsentrasi serta fokus sangatlah dibutuhkan. Agar terhindar dari gangguan yang ada, coba jauhkan ruangan santai dalam hal ini tempat tidur sebagai ruang kerja Anda. dengan demikian Anda akan lebih fokus dan terhindar dari keinginan bersantai di rumah.
3. Lokasi yang berbeda
Jika rumah Anda tidak memiliki cukup ruang atau tempat khusus untuk bekerja, cobalah untuk mencari ruangan lain di sekitar. Contoh kecil yang bisa dipilih adalah coffee house, cafe, perpustakaan atau tempat-tempat umum lainnya. Dengan demikian Anda bisa berkonsentrasi dan secara fokus menyelesaikan pekerjaan yang ada.
4. Beli meja dan kursi kerja
Idealnya adalah Anda dapat bekerja dengan fokus dan konsentrasi, dengan demikian diperlukan perlengkapan pendukung agar Anda bisa berkonsentrasi menyelesaikan tugas yang ada. Jika memungkinkan coba beli atau manfaatkan meja kerja atau kursi yang bisa Anda gunakan setiap harinya untuk bekerja di rumah.
5. Berpakaian yang rapih
Salah satu cara yang bisa menimbulkan rasa semangat dan tentunya konsentrasi bekerja adalah dengan mengenakan pakaian yang rapi ketika mulai bekerja dirumah. Untuk itu menjadi penting agar selalu mandid an membersihkan diri ketika Anda berniat untuk bekerja di rumah.
EmoticonEmoticon