MEDAN - Sebuah tas berisi sabu-sabu dilemparkan seorang pria misterius ke arah polisi di Tanjungbalai, Sumut, Selasa (19/4) malam. Identitas pelaku hingga kini belum diketahui karena langsung kabur ke arah hutan.
Kapolres AKBP Ayep Wahyu Gunawan menyebutkan, sabu-sabu yang ditemukan di tas itu berjumlah dua kilogram. Sabu-sabu itu sudah dalam kemasan rapi dan diduga akan dijual pelaku kepada seseorang. “Sabu-sabunya sudah dikemas dalam dua bungkus. Setiap bungkusnya setelah ditimbang berisi seribu gram,” kata Ayep, Kamis (21/4).
Sebenarnya kata dia pelaku merupakan target operasi mereka. Awalnya mereka menerima informasi akan terjadi transaksi sabu-sabu di Jalan MH Thamrin, Tanjungbalai, Sumut pada Selasa (19/4) malam.
Sejumlah polisi berpakaian sipil pun dikerahkan ke lokasi untuk mengawasi transaksi itu. Saat itulah terpantau seorang pria membawa tas ransel dengan gerak-gerik mencurigakan.
Dalam sebuah momen, pria itu kata Ayep berusaha menjauh dengan meninggalkan lokasi tersebut. Ketika petugas mendekat, pria misterius menambah kecepatan larinya sambil melemparkan tas yang disandangnya ke arah polisi. “Kemungkinan dia bermaksud menghilangkan barang bukti,” tutur Ayep.
Setelah mencampakkan tas itu, pelaku terus kabur ke arah hutan. Polisi tetap mengejar, namun diakui Ayep tidak maksimal karena terhambat medan yang gelap. “Medannya gelap. Kebetulan kita tidak bawa alat penerangan,” ujarnya.
Meski begitu, ia menegaskan pelaku tetap akan dicari. Ayep mengatakan sudah membentuk tim untuk menggali keterangan agar identitas pelaku terungkap.
EmoticonEmoticon